Rabu, 29 Juni 2011

5 MINYAK ALAMI UNTUK RAMBUT

http://media.vivanews.com/thumbs2/2009/02/01/64423_rambut_diwarnai_300_225.jpgBagi Anda yang memiliki jenis rambut mengembang, kriting dan tebal, masalah yang sering muncul adalah rambut sulit diatur. Akan semakin sulit ditata, jika rambut cenderung kering dan kusam.

Selain melakukan creambath secara teratur, Anda juga bisa menggunakan minyak alami untuk mengatasi rambut kering dan memanjakannya. Bukan hanya bisa membuat rambut lebih bersinar dan lembab, minyak alami juga bisa memperkuat akar rambut. Berikut lima minyak alami yang bisa Anda gunakan pada rambut, seperti dilansir dari madamenoire.com.


1. Minyak avokad
Minyak avokad memiliki dampak luar biasa untuk membuat rambut lebih lembut. Kandungan nutrien, asam amino, lemak serta vitamin A, D, dan E sangat tinggi. Sangat baik untuk melembabkan, meningkatkan kekuatan rambut dan membuatnya lebih cerah.

2. Minyak jarak

Minyak jarak sangat pas untuk Anda yang ingin membuat rambut lebih tebal. Itu karena kandungan didalamnya bisa meningkatkan pertumbuhan rambut, mencegah rambut menipis, melembabkan, mencegah rambut patah, membuat rambut keriting lebih mudah diatur serta mencegah infeksi kulit kepala.

3. Minyak kelapa

Minyak kelapa sangat efektif untuk mencegah timbulnya ketombe. Lalu bisa merangsang pertumbuhan rambut lebih cepat, melembabkan serta mencegah kerusakan.

4. Minyak zaitun

Bukan hanya bagus untuk kulit, minyak zaitun juga bisa mempercantik mahkota Anda. Gunakan saja minyak zaitun yang sudah dihangatkan secara teratur. Kerontokan rambut bisa berkurang, kareng kandungan antioksidannya yang tinggi. Rambut Anda pun akan lebih cerah bersinar.

5. Minyak rosemarry

Minyak rosemary sangat bagus untuk merangsang folikel untuk pertumbuhan rambut. Termasuk mencegah rambut rontok dan beruban, serta menangkal ketombe.
BAGIKAN

0 komentar:

Posting Komentar

previous previous